Rasul dan Buah Limau Pemberian Wanita non-muslim

January 22, 2015

Tuhan selalu baik dalam mengajarkan kita melalui peristiwa-peristiwa unik. Seperti hari ini, tadi pagi diperjalanan ke kantor Kakak sepupu saya meminta agar mencarikan kaset opick yang ada lagu haji-nya diantara tumbukan kaset lainnya di dashboard. Saya berhasil dan memasukkan ke tape mobil, tak berapa lama kumandang "labbaik allahumma labbaik" dari opick terdengar, rasanya tenang sekali. Kak Lely tersenyum dan mengatakan "pas! semoga tahun ini saya lulus" sambil noleh dan tersenyum pada saya. Yah tahun ini kak lely daftar untuk penugasan haji, dia seorang perawat yang sudah 2 kali tugas haji ke tanah suci. Kak lely menyetir sambil ikut bernyanyi, disebelahnya saya duduk dan memikirkan sesuatu. Saya memikirkan tanah suci, saya teringat orang tua. pagi tadi saya memanjatkan doa pada-Nya :).

Setelah lagu haji itu habis, ada lagu lain yang terputar yang saya lupa apa karena kami sedang ngobrol beberapa hal. Kemudian kami berdua diam lagi, opick melantunkan lirik Allah mencintai orang yang bersyukur, sabar, berfikir dan sifat lainnya tapi saya lupa apa itu. Allah mencintai orang yang berfikir. Saya tersenyum, banyak hal dalam benak saya sempat juga terlintas film PK yang semalam saya nonton.

Dan sore ini, saya tidak sengaja zoom in dp temen yang mengantarkan saya ke postingan halaman ini. Saya tidak begitu mengenal beliau, kembali saya mohon sesuatu pada-Nya.

You Might Also Like

0 comments