Random Monday

December 07, 2015

Baru kemarin saya begitu bosan dengan rutinitas kerja, kemudian meminta maaf akan hal itu pada Allah. Terpikirkan bahwa sungguh saya tidak mensyukuri nikmat-Nya. Kemudian Allah membawa saya kedalam hal lain yang benar-benar mengejutkan. Kompetisi menulis yang berujung sebuah keluarga baru yang sangat hangat. Tak ada satupun dari saudaraku ini yang pernah bertatap muka denganku. Tapi setiap hari mereka menemani, bergurau dan mengajari. 

Di tahap ini, saya merasa mereka semakin terlibat jauh dalam kehidupan saya. Setiap hari nambah daftar chat yang mesti disapa. Dan cuma group Trupetees yang always on sepanjang hari. Mereka benar-benar kejutan tak habis-habis.

Saya menyadari satu hal lagi, saya benar-benar mencintai menulis. Tapi cinta saya tidak begitu baik, saya harus belajar agar saya tahu bagaimana mencintai tulisan dengan baik. Sejauh ini saya belum menemukan warna tulisan saya. Sama seperti passion saya yang entah dimana. Apa mungkin saya menjalani segala sesuatu apa adanya saja? saya jadi banyak mikir akhir-akhir ini mau jadi apa. Maksud saya lebih dalam dari sekedar mau jadi apa. Setiap pagi saya deg-degan dengan apa lagi yang akan saya hadapi setiap harinya. Saya bukan planner jangka panjang yang baik.

Sabtu ini Trupetees akan meet up yang ke empat kalinya di kota Tua, Jakarta. Kemarin setelah meet up perdana saya bilang semoga meet up selanjutnya saya bisa ikut, tapi sekarang udah meet up ke empat dan saya belum bisa. Keluarga ini sungguh cepat sekali merindu. Saya berharap bisa menjumpai mereka tahun depan. yahh tahun depan.

Btw, sebentar lagi 2015 berlalu. Kemarin saya memikirkan hal ini, mereview 2015 dan tak menemukan kenangan yang membuat saya bisa membedakan tahun ini dan tahun sebelumnya. Sepertinya rutinitas membuat saya tak melakukan banyak hal yang membekas di kepala. Atau kemampuan saya saja yang menurun dalam mengingat-ingat kembali.

Tahun 2015 yang tak boleh dilupakan, yah sebaiknya ini penting untuk di tulis. Agar saya bisa membedakan tahun ini dan tahun depan Insha Allah :D. Baiklah saya akan mengingat hal-hal itu:
  1. Cucu kedua mama lahir, namanya Aqeela. Bayi lelaki yang lucu. Khanza punya adik baru yeayyy...
  2. Naik gaji dan bisa nabung dengan nominal yang sama tiap bulan. finally :D
  3. Udah punya Tabungan Rencana Mandiri
  4. Dapat bonus tahunan pertama kali
  5. Berkunjung ke sorowako dengan bapak dan ketemu aqeela untuk kedua kalinya
  6. Berkunjung ke palopo dan bertemu aqeela pertama kalinya, yeayyy.. dan lihat khanza kedua kalinya setelah setahun tak ketemu.
  7. Dari perjalanan palopo dan sorowako saya dapat ide untuk tinggal di dua daerah ini karena alamnya yang masih asri.
  8. Bapak dan mama semakin hangat dan saling mengasihi lebih dalam.
  9. Turun berat badan sekitar 3 kilo, tapi sekarang di desember entah naik lagi atau tidak.
  10. Dapat koment dari tamara geraldine yang bilang "you got one of our 20 seats! Poke us back if you read this"- rasanya ituuu uhhhh....
  11. Bulan Oktober-November kemarin kisah 3+1 diumumkan kemudian Kota Rahasia dan Trupetees terungkap. Sejak bulan itu pula saya selalu bersemangat... lalalala
  12. Ikut terlibat persiapan nikahan Kakak ke tiga dan bisa main sama khanza dan qeela cukup lama
  13. Kumpul berempat di parepare dengan yaya, tuti dan ira.. jalan-jalan ke pirang dan nanananana
  14. Dapat kado kejutan dari keluarga dengan pic: Rahmi :D Umur 24 :'D
  15. Jalan-jalan sama indri ke Kahayya dan ketemu teman-teman baru.
  16. Foto bareng alumni biogenesis dengan seragam kondangan, meski sebagian setidaknya mengobati setengah rindu
  17. bisa ngumpul dengan teman-teman biogenesis yang kuliah di bogor, bisa ketemu yusdar lagii.. huuuuhuhuhu I miss him so much..
  18. Bisa kumpul sama dod lebih sering dan beberapa kali sama canip.
  19. Nonton 3 Dara sama Dini dan nyobain creepes cake pertama kali hehehe
  20. Dapat hadiah bunga dari kak qey, senang saya bisa mengenal kakak
  21. Bisa jalan-jalan sama mama sama rahmi, dapet foto bagus dan kiss kiss...
  22. Girls day out bareng yaya, ngitarin sebagian makassar dan suka sama pisang epe untuk pertama kalinya.
  23. Bisa sering-sering sholat di mesjid terapung. hayohhh... huuhuhu
  24. apa lagi yah?? bisa produktif dan sedikit konsisten buat postingan. hihihi
  25. Hampir lupa,, Pernah satu hari di bulan november lalu saya nonton little prince sendiri dan beli KBBI, finally tercapai.. 
  26. Nonton move on sendiri, dan menemukan kebahagiaan nonton sendiri. Jadi ketagihan saya.
  27. Ahhh,, ikrar monthly gift sama yaya,, Alhamdulillah konsisten
  28. Mewujudkan janji untuk ngasih kado buat kak devi
  29. Dapat kado Ultah tas dari Adi, hasbi, indri, kak put, kak ica dan mira. nanananana...
  30. Nonton Age of Adaline. sumpah tuh film keren banget.
  31. Dapat sekaligus 3 film keren dan abis cuma dua hari. they are : Limitless series, Blind Spot series, dan Agent X series. Saya jadi lebih tahu jenis film kesukaan saya apa. hihihii
  32. Dapat hadiah buku dari Indri, oleh-oleh dari yogya.
  33. Dapat hadiah buku haram traveler dari Dodsay..
  34. Dapat hadiah buku dari rahmi
  35. Beli buku 5 sekaligus, dan belum ada yang abis sampe sekarang.
  36. Bisa baca blog tika yang amazing
  37. Baca chat dari Umma dan menemukan baby blognya yang mengagumkan.
  38. Meet up bareng Umma dan Ana, berasa kencan pertama. Tapi gak ada kakunya sama sekali. kemudian dapat hadiah haiku yang indah dari umma. Anak ini cepat belajar..
  39. panjang ternyata yahh... hahahaha

You Might Also Like

1 comments

  1. ada namaku di poin ke 36 utk "Yang tak boleh dilupakan" di tahun 2015-nya Tenri. terharu.. :")
    *etapi itu bener kan tika yg dimaksud adl tika aku? jangan sampe geer duluan padahal ada tika lainnya. ha ha ha.

    ReplyDelete